Kerja Bakti Bersama Babinsa Kodim 1401/Majene: Ajarkan Nilai Gotong Royong pada Generasi Muda

    Kerja Bakti Bersama Babinsa Kodim 1401/Majene: Ajarkan Nilai Gotong Royong pada Generasi Muda

    Majene — Dalam rangka mengajarkan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan kepada generasi muda, Pelda Siswandi, Babinsa Koramil 1401-02/Pamboang Kodim 1401/Majene, mengajak siswa-siswi Madrasah Aliyah (MA) BPII Kecamatan Pamboang untuk bergotong royong kerja bakti membersihkan lapangan di Kelurahan Lalampanua, Kecamatan Pamboang, Kabupaten Majene, Jumat (11/10/2024).

    Kegiatan gotong royong ini dilakukan sebagai upaya menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat serta mengajarkan nilai-nilai kebersamaan dan tanggung jawab sosial kepada para siswa-siswi. Pelda Siswandi menjelaskan bahwa selain menjaga kebersihan, kegiatan ini juga bertujuan untuk membangun semangat gotong royong dan kekompakan di kalangan generasi muda.

    “Kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab kita semua. Dengan gotong royong seperti ini, kita tidak hanya membersihkan lapangan, tetapi juga membangun rasa kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan sekitar, ” ujar Pelda Siswandi.

    Ia juga menghimbau kepada para siswa-siswi agar menjadikan kegiatan seperti ini sebagai kebiasaan yang perlu dipelihara di tengah kehidupan sehari-hari.

    Para siswa-siswi terlihat sangat antusias dalam mengikuti kegiatan kerja bakti tersebut. Mereka dengan semangat membersihkan sampah, menyapu daun-daun kering, serta merapikan area lapangan. Kebersamaan yang tercipta dalam kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh positif bagi generasi muda lainnya dalam menjaga kebersihan lingkungan.

    “Kegiatan seperti ini juga bermanfaat untuk melatih fisik, meningkatkan disiplin, serta memperkuat tali silaturahmi antar sesama siswa, ” tambah Pelda Siswandi.

    Babinsa juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga kebersihan dan merawat lingkungan agar tetap asri dan nyaman.

    majene
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Ciptakan Lingkungan Sekolah Bersih, Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Karya Bakti Babinsa Kodim Mamuju: Pembersihan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Ketua Umum LSM Pikad Dukung TNI-AL Cabut Pagar Laut: Langgar Aturan Harus Ditindak Tegas
    Koarmada RI Gelar Baksos, Bakkes, dan Makan Bergizi di Pesantren Al Fatah
    Cegah Longsor, Babinsa kodim 1428/Mamasa Bantu Warga Pasang Tanggul Penahan Jalan
    Babinsa Kodim 1418/Mamuju Bersinergi dengan Warga, Cegah Wabah Penyakit dan Banjir

    Ikuti Kami