Semarak HUT TNI ke-79: Kodim 1427/Pasangkayu Gelar Aksi Donor Darah untuk Kemanusiaan di RSUD Ako

    Semarak HUT TNI ke-79: Kodim 1427/Pasangkayu Gelar Aksi Donor Darah untuk Kemanusiaan di RSUD Ako

    Pasangkayu – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-79, Kodim 1427/Pasangkayu menggelar aksi sosial donor darah yang bertempat di RSUD Ako, Desa Ako, Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu, Kegiatan ini bertujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan darah di wilayah Pasangkayu dan sekitarnya, sekaligus menjadi wujud nyata kepedulian TNI terhadap kesehatan masyarakat.
    Minggu (22/9/2024)

    Dandim 1427/Pasangkayu, Letkol Czi Dony Siswanto, hadir langsung dalam acara tersebut, didampingi oleh jajaran perwira Kodim, termasuk Pasi Ter Kodim 1427/Pasangkayu Kapten Inf Ismail, Pasi Pers Letda Inf Andi Malik, Danramil 1427-01 Pasangkayu Lettu Inf Munajab, Danramil 1427-02 Bambalamotu Letda Inf Bahar Talatta, serta Danramil 1427-03 Baras Letda Czi Muhammad Yusuf. Selain itu, hadir pula Serka Andi Renaldi, mewakili Danpos Binpotmar TNI AL Pasangkayu, serta Ketua Persit KCK Cabang LXIV Kodim 1427/Pasangkayu, Ny. Balkis Dony Siswanto, beserta anggota Persit.

    Kegiatan donor darah ini diikuti oleh 75 personel Kodim 1427/Pasangkayu, 25 anggota Persit KCK Cabang LXIV Kodim 1427/Pasangkayu, 3 anggota Pos Binpotmar TNI AL Pasangkayu, dan 12 warga masyarakat. Staf medis dari Unit Transfusi Darah RSUD Pasangkayu yang turut berpartisipasi dalam kegiatan ini antara lain Dr. Raihana, kepala markas Ahsin, bidan Reza Fajriani, dan sejumlah tenaga medis lainnya.

    Dalam sambutannya, Letkol Czi Dony Siswanto menyampaikan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan bagian dari peran TNI dalam membantu masyarakat, khususnya di bidang kesehatan. "Kami berharap aksi donor darah ini dapat memberikan manfaat besar bagi yang membutuhkan, serta memperkuat sinergi antara TNI, masyarakat, dan instansi kesehatan dalam menjaga kesehatan bersama, " ujarnya.

    Aksi donor darah ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak, termasuk masyarakat setempat yang turut ambil bagian dalam kegiatan tersebut. Kegiatan sosial seperti ini tidak hanya memberikan dampak positif bagi penerima donor, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat dalam semangat kebersamaan dan gotong royong, sesuai dengan tema HUT TNI ke-79 tahun ini.

    Dengan semangat kemanusiaan dan kepedulian, Kodim 1427/Pasangkayu terus berupaya hadir di tengah masyarakat, baik melalui kegiatan sosial maupun dalam menjaga stabilitas dan keamanan wilayah Pasangkayu.

    pasangkayu
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Kepedulian TNI untuk Petani: Babinsa Kodim...

    Artikel Berikutnya

    Persit KCK Cabang XLII Dim 1418 Gelar Makan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Ketua Umum LSM Pikad Dukung TNI-AL Cabut Pagar Laut: Langgar Aturan Harus Ditindak Tegas
    Koarmada RI Gelar Baksos, Bakkes, dan Makan Bergizi di Pesantren Al Fatah
    Cegah Longsor, Babinsa kodim 1428/Mamasa Bantu Warga Pasang Tanggul Penahan Jalan
    Babinsa Kodim 1418/Mamuju Bersinergi dengan Warga, Cegah Wabah Penyakit dan Banjir

    Ikuti Kami